Cara membunyikan Kacapi Rincik hanya satu cara yaitu dipetik dengan mempergunakan kedua telunjuk |
Alat Musik Tradisional Sunda Kacapi Rincik
Kacapi Rinik (kecapi rincik) yaitu kacapi berukuran kecil yang bentuknya hampir sama dengan Kacapi Indung. "Rincik" artinya kecil. Hujan ngaririncik artinya hujan gerimis, atau hujan rintik-rintik. Pada waditra gamelan, terdapat Bonang Rincik artinya bonang yang penclonya berukuran kecil.
Petikan Kacapi Rincik mempergunakan tempo atau ritme yang pendek-pendek dan cepat. Pada dasarnya petikan Kacapi Rincik merupakan kelipatan dari pada petikan Kacapi Indung.
Dalam penyajian Tembang,terdapat dua buah kacapi,yaitu kacapi Indung yang berukuran besar dan Kacapi Rincik yang berukuran kecil.
Bahan dan Rancang Bangun
Bahanbaku dan bahan tambahanyang dipergunakan untuk membuat waditra Kacapi Rincik ini yaitu: kayu, kawat, kain dan paku-paku serta pewarna atau pelitur
Bagian-bagian Kacapi Rincik sama dengan Kacapi Indung Perbedaannya, Kacapi Rincik ada yang mempergunakan dua batang kaki dan ada pula yang tidak Kawat-kawat yang dipergunakan adalah kawat baja perak Kacapi Rinik tanpa mempergunakan Pureut, karena telah diganti oleh sekrup-sekrup yang dipasang di bagian kepalanya Jumlah kawatnya lebih sedikit 915 buah).
Cara Memainkan
Cara membunyikan Kacapi Rincik hanya satu cara yaitu dipetik dengan mempergunakan kedua telunjuk,(untuk memetik adumanis-adumanis lagu),sehingga terdengar harmonis dengan petikan Kacapi Indung Pola petikannya terdiri dari Masieupan, Carukan dan Kenitan Kadang-kadang kedua telunjuk tersebut dibantu oleh kedua ibujari untuk mematikan nada-nada kawat (nengkep kawat), agar kawat yang dipetik tidak terlalu panjang suaranya
Permainan Kacapi Rincik dipergunakan untuk lagu-lagu Panambih Tembang Cianjuran saja. Sedangkan untuk mengiringi lagu-lagu Wanda Papantunan, Jejemplangan, Dedegungan, Rarancangan cukup dengan petikan. Sumber:Waditra Mengenal Alat-Alat Kesenian Daerah Jawa Barat.1994.Ubun Kubarsah R. Dijual Buku Antik dan Langka Sastra Sejarah Dll
Dijual Majalah Cetakan Lama
Dijual Buku Pelajaran Lawas
Saya JAY SETIAWAN
tinggal di kota Bandung. Selain iseng menulis di blog, juga menjual buku-buku bekas cetakan lama. Jika sahabat tertarik untuk memiliki buku-buku yang saya tawarkan, silahkan hubungi Call SMS WA : 0821 3029 2632. Trima kasih atas kunjungan dan attensinya.
tinggal di kota Bandung. Selain iseng menulis di blog, juga menjual buku-buku bekas cetakan lama. Jika sahabat tertarik untuk memiliki buku-buku yang saya tawarkan, silahkan hubungi Call SMS WA : 0821 3029 2632. Trima kasih atas kunjungan dan attensinya.
Posting Komentar