Cerita Rakyat Betawi Hasan ke 3 Tamat

Dijual Buku Antik dan Langka

jakarta tempo dulu
JAKARTA TEMPO DULU



Dendam Hasan makin meluap.
Pada waktu malam,Hasan bersama teman-temannya berlatih bela diri,yang dilakukan secara sembunyi-sembunyi,takut dikira akan membangkang Belanda.
 
Suatu hari Hasan berpapasan dengan rombongan anak tuan tanah : Lie Ceng Yan. Besama centeng-centengnya. Tiba-tiba Hasan di bentek.
+ " Lu monyet atau kambing,kagak tau hormat,ini kan rombongan tuan besar!".
- " Tuan besar? Jawab Hasan melongo.

Centeng-centeng bermaksud mengeroyok hasan,tetapi selalu dapat ditangkis. Hasan menghindarinya.

Cerita singkat,malam harinya Hasan berunding dengan kawan-kawannya,tindakan apa yang seharusnya dilakukan.

Di Mampang Pela (h), Salbiyah menjadi gadis pujaaan para pemuda. Hasan mencintai Salbiyah, Salbiyah mengimbangi cinta hasan.
Bedo,pemuda yang menaruh hati kepada Salbiyah,mendendam kepada Hasan,karena merasa disaingi.
Tatkala Hasan bermaksud singgah di  rumah Salbiyah,didengarnya Salbiyah menjerit minta tolong. Ia akan diperkosa pemuda Cina "Lie Ceng Yan",dibantu oleh centeng-centeng.
Dengan sekali dobrak pintu,Hasan dapat memukul cina itu, ditendang keluar. Bedo dan seorang centeng kena pukulan Hasan pula.
"He,lu bertiga kalo ganggu yayah lagi awas luh ! Gue bikin mampus.

Cina Lie Ceng Yan menyuruh centeng-centengnya mengadakan pembalasan kepada Hasan. Hasan dikerubut centeng-centeng,tapi centeng-centeng kewalahan,melarikan diri.

Para centeng membuat siasat memfitnah Hasan. Bedo disuruh merampok babah Lie ceng Hun. Centeng tidak mampu menghalangi. Sudah itu lapor kepada Belanda.bahwa yang merampok Hasan.

Hasan ditangkap,lantas dilepaskan lagi karena tidak terbukti salah. Dia diberi sangsi harus dapat menangkap perampoknya.

Hasan dan teman-temannya menggerebeg rumah Bedo. Bedo pun ditangkap dan mengaku perbuatan jahatnya.

Bedo dan teman-temnnya dihukum. Hasan usul kepada pemerintah agar tuan tanah jangan bersikap sewenang-wenang kepada rakyat setempat. Usul Hasan diterima. Rakyat Mampang menyambut gembira. TAMMAT. Untuk bagian ke 1 klik disini ...


 Sumber: Cerita Rakyat Khusus Ibukota Jakarta 1982.





Dijual Buku Antik dan Langka Sastra Sejarah Dll
Dijual Majalah Cetakan Lama
Dijual Buku Pelajaran Lawas

Postingan terkait

Saya JAY SETIAWAN
tinggal di kota Bandung. Selain iseng menulis di blog, juga menjual buku-buku bekas cetakan lama. Jika sahabat tertarik untuk memiliki buku-buku yang saya tawarkan, silahkan hubungi Call SMS WA : 0821 3029 2632. Trima kasih atas kunjungan dan attensinya.

Cerita Rakyat Betawi Hasan ke 3 Tamat

Posting Komentar